Penulis: Sekretaris IDIA

ASA IDIA SIAP BANTU PENGEMBANGAN KAMPUS DAN IKUT MENGUATKAN IKBAL

Setelah dilantiknya Ust. Muhammad Iqbal, S.Pd.I, sebagai Ketua Asosiasi Alumni (ASA) IDIA Prenduan pada Musyawarah Besar ASA IDIA Prenduan pada 11 November 2022 yang lalu., ikatan alumni IDIA ini menggelar Pengukuhan Pengurus dan Rapat Kerja pertamanya (Ahad, 12/3), secara bauran, luring di ruang rapat IDIA dan daring melalui Zoom. Dalam sambutannya, Ketua ASA IDIA mengingatkan agar alumni IDIA, terutama para Pengurus ASA IDIA, jangan sampai melupakan asalnya sebagai santri, jangan sampai melangkahi Kiai dan Pondok. “Jika (ASA IDIA) harus berbadan hukum, kita buat, namun harus izin dulu, jangan melangkahi pondok” pesan Anggota DPRD Pontianak ini. Lebih lanjut, lulusan IDIA...

Read More

SILATURRAHMI WALI WISUDAWAN BERSAMA JAJARAN MAJELIS KIAI PONDOK PESANTREN AL-AMIEN PRENDUAN

Dalam rangkaian kegiatan wisuda, Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan Sumenep menggelar kegiatan silaturrahmi wali wisudawan bersama jajaran Majelis Kiai Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan. Kegiatan yang digelar Jumat sore (10/03) di aula TMI Al-Amien Prenduan ini dihadiri oleh seluruh wali wisudawan XXVI. Panitia wisuda berharap agar kegiatan ini dapat menguatkan tali silaturrahmi dan memberikan pemahaman kepada para wali wisudawan tentang amanat pondok Al-Amien Prenduan bagi alumni dan keluarga besar pondok. Dalam sambutan acara silaturrahmi, Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan KH. Ahmad Fauzi Tidjani, M.A. Ph.D. berpesan agar para mahasiswa yang akan diwisuda pada Sabtu (11/03) tidak hanya menerima...

Read More

MA’HAD IDIA PRENDUAN WISUDA 94 MAHASANTRI DAN HAFIDZ QUR’AN

Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan kembali melaksanakan wisuda kepondokan pada Jum’at (10/03) yang dibuka langsung oleh Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan. Sebanyak 94 mahasantri program intensif diwisuda dalam acara tersebut. Acara yang digelar pada 07.00 WIB di Gedung Serba Guna TMI Putri Al-Amien Prenduan ini diawali dengan sambutan Pengasuh IDIA Prenduan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan harapan, “kami berharap ilmu yang didapat oleh anak-anak kami menjadi ilmu yang dapat diamalkan dan bermanfaat bagi semua orang, karena sejujurnya kami hanya melanjutkan tugas dari para orang tua.” Selanjutnya, Pimpinan dan Pengasuh Pondok Pesantren Al-Amien Prenduan, KH. Ahmad Fauzi Tidjani, M.A.,...

Read More

FAKULTAS TARBIYAH GELAR YUDISIUM DAN LAUNCHING BUKU WISUDAWAN

Ada yang beda dalam gelaran yudisium Fakultas Tarbiyah. Tidak hanya menentukan kelulusan mahasiswa, Fakultas Tarbiyah juga meluncurkan buku “Nur” yang ditulis salah seorang calon wisudawan pada Kamis (09/03) di Gedung Rektorat Lantai III. Sebanyak 106 mahasiswa telah menuntaskan syarat akademik dan kemahasiswaan, 83 mahasiswa dari Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI), dan 23 mahasiswa/i dari Prodi Pendidikan Bahasa Arab (PBA). Kegiatan yudisium Fakultas Tarbiyah berlangsung meriah setelah Wakil Dekan, Ustadz Ainul Yakin, M.Pd.I. membacakan lulusan terbaik akademik dan penulis skripsi terbaik. Dalam SK lulusan terbaik akademik PAI, Nur Lathifah Aini, S.Pd., asal Aceh dinobatkan sebagai lulusan terbaik pertama dengan IPK...

Read More

TINGKATKAN SKILL WIRAUSAHA MAHASISWA INSTITUT DIROSAT ISLAMIYAH AL-AMIEN PRENDUAN GELAR BAZAR DAN EXPO

Kamis (9/3) Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan Sumenep mengadakan Bazar dan Expo yang dimeriahkan oleh seluruh fakultas di IDIA Prenduan. Bazar dan Expo tersebut merupakan rangkaian acara dalam pelepasan wisudawan dan wisudawati IDIA Prenduan yang berlangsung selama lima hari 9 s.d. 11 Maret 2023. Acara bazar dan expo tersebut dibuka langsung oleh pengasuh Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan KH. Moh. Fikri Husein, Lc. dan dihadiri oleh Rektor Institut Dirosat Islamiyah Al-Amien Prenduan Dr. KH. Muhtadi Abdul Mun’im, M.A., Warek I Bidang akademik Ust. Ahmadi, M.Ag., dan Warek III Bidang kemahasiswaan KH. Drs. Fathie Thahir Zulkarnain, M.Pd., didampingi civitas acedemica...

Read More